PosKalbar.com – Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, H Farhan SE MSi hadiri penutupan Turnamen Sepakbola Persahabatan di Lapangan Sepakbola Glora PSMK Dusun Muara Kayong Desa Sungai Kelik Kecamatan Nanga Tayap, Selasa (19/7).
“Pemerintah Kabupaten Ketapang menyambut baik dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada panitia, Kepala Desa, dan Kepala Dusun. Serta seluruh peserta atae terselenggaranya pertandingan persahabatan ini,” ucap Wabup saat menyampaikan sambutannya.
Lebih lanjut Beliau berharap dalam turnamen ini terdapat atlet yang terbaik yang bisa mewakili Ketapang ke ajang turnamen tingkat provinsi, nasional bahkan internasional.
“Terimakasih semua peserta telah dengan sportifitas dan menampilkan permainan terbaik. Sepakbola merupakan permainan yang sangat disenangi dan digemari oleh seluruh lapisan masyarakat,” tutup Wabup.